LATINA Dutch Cold Drip Tower 5 Cups Globular
LATINA Dutch Cold Drip Tower 5 Cups Globular – Cold drip adalah alat untuk menyeduh kopi dengan menggunakan air dingin atau air suhu ruangan atau biasa yang disebut dengan Cold Drip. Cold Drip merupakan cara untuk menyeduh kopi dengan air dingin yang memerlukan waktu lebih lama, sehingga memerlukan tetesan air yang dialirkan perlahan. Untuk membuat Cold Drip biasanya memerlukan waktu 8-10 jam untuk sekali seduh.
Hasil kopi dengan Cold Drip mempunyai asam yang lebih rendah, kafein yang lebih tinggi, citarasa yang lebih unik, dengan rasa winey pada hasil seduhan. Karena waktu seduh yang lama, disarankan untuk menyeduh dengan perbandingan 100 gram kopi dan 600 ml air. Hasil seduhan bisa di encerkan sesuai selera dan kebutuhan.
Cara Penggunaan:
Rasio 1:6
- Masukan bubuk kopi gilingan medium (lebih halus dari V60) sebanyak 100 gram ke tabung tengah.
- Pastikan bubuk kopi merata dengan menepuk tabung.
- Letakan selembar filter diatas bubuk kopi untuk mendistribusikan air secara merata (Filter bisa menggunakan filter aeropress atau yang berdiameter 63 mm)
- Masukan air sebanyak 700 ml ke dalam tabung atas
- Atur keran sesuai target yang dibutuhkan.
- Ditargetkan waktu seduh 10 jam dengan volume 1 ml per menit, maka memerlukan 10 tetes per menit
Catatan:
- Jika keran air terlalu cepat rasa kopi akan encer atau tawar dan ruang seduh akan banjir
- Jika keran air terlalu lambat rasa kopi akan sepat dan pahit
Cara penyimpanan:
- Dapat dimasukan ke dalam wadah yang tertutup
- Kemudian dimasukan ke dalam kulkas chiller agar kualitas tetap terjaga
Material Tiap Bagian
- Bola air atas dengan penutup: Kaca Borosilicate
- Tempat kopi dengan penutup: Kaca Borosilicate
- Keran pengatur tetesan air: Stainless Steel
- Penampung hasil seduhan bawah: Kaca Borosilicate
- Bingkai utama: Stainless Steel
- Penyaring: Double mesh stainless steel, Tanpa kain, dan Higenis
Spesifikasi
Color | Silver |
---|---|
Origin | China |
Brand | LATINA |
Material | Borosilicate (Pyrex) Glass + Stainless |
Tipe | Dutch Dripper 600ml |
Weight | 2.25 kg |
Dimensi | 170 x 240 x 590 mm |
Our Valued Customer

Ulasan
Belum ada ulasan.