Mesin Ice Flake

Mesin Ice Flake | Harga Mesin Pembuat Es Batu Serpih | Ramesia

Mesin Ice Flake dipakai untuk industri rumahan berskala menengah atau kecil. Jika baru kali ini mendengarnya, mesin ini sebenarnya adalah alat pembuat bongkahan es batu berukuran kecil-kecil yang bentuknya sering kita jumpai dalam berbagai hidangan minuman di warung kuliner. Selain itu, fungsinya juga bisa dimanfaatkan untuk mendingingkan ikan atau sebagai penyimpanan minuman-minuman kemasan.

Keunggulan Mesin Ice Flake

Di masa lalu, pembuatan es baru cenderung membutuhkan waktu lama dan harus dilakukan di tempat khusus. Untuk memperolehnya pun masih harus di sejumlah pihak tertentu yang memang mengkhususkan pembuatan es batu. Selain itu, ukuran es batu tersebut pada umumnya besar dengan bentuk-bentuk bongkahan yang menyulitkan untuk dibawa. Artinya, sebelum digunakan untuk bahan campuran minuman dingin, bongkahan itu masih harus dipecah-pecah lagi.

Ukuran Standar

Pemakaian perangkat ini jelas lebih menguntungkan. Dari segi hasil pembuatan, bongkahan-bongkahannya berukuran lebih kecil dan praktis. Sekali jadi langsung bisa diambil dan dicampurkan dalam gelas minuman. Tidak perlu proses tambahan memotong-motongnya menjadi lebih kecil. Hasil pembuatan es batu berbongkah besar juga rentan risiko kerusakan.

Hasilnya yang telah dipecah-pecah selalu tidak rapi dan tak sama ukurannya. Dari segi estetika jelas tidak akan meyakinkan. Namun yang lebih merugikan lagi ialah ketidakpuasan konsumen pada bongkahan es dalam gelas minuman mereka. Yang kerap dikeluhkan ialah takaran es batu yang kadang lebih banyak daripada air atau minuman dalam gelasnya.

Mesin Ice Flake Proses Lebih Cepat

Mesin Ice FlakeProses pembuatan es baru dengan Alat Pembuat Ice Flake juga lebih cepat kalau dibandingkan dengan metode yang menghasilkan bongkahan-bongkahan besar. Hal ini dimungkinkan karena melalui pemakaian mesin Ice Flake, kita bisa mengatur tingkat ketebalan dari es batu yang diharapkan. Caranya pun sangat gampang yaitu dengan mengalirkan air ke dalam saluran cetakan lalu menyalakan mesinnya.

Hemat Biaya

Pemakaian mesin Ice Flake atau alat pembuat serpihan es batu jelas lebih ekonomis dan praktis karena tak usah lagi membeli bongkahan-bongkahan es batu besar yang masih harus disimpan dan dipecah-pecah lagi. Jika Anda sedang mengeloa usaha kuliner, alat ini sangat bermanfaat karena bisa menyediakan stok yang cukup dari es batu yang selalu bisa diambil kapan saja.

Bersih dan Sehat

Kekhawatiran rata-rata konsumen ialah kualitas air yang digunakan untuk membuat bongkahan es batu. Sudah jadi rahasia umum bahwa sebagian pihak tak bertanggungjawab menggunakan air mentah yang kualitasnya buruk untuk membuat bongkahan es batu. Jumlah produksi yang besar dan didistribusikan ke banyak tempat jelas menimbulkan kecemasan terutama bagi para orang tua karena anak-anak mereka bisa saja jajan sembarangan.

Sekarang ini, yang menjadi prioritas utama bagi para konsumen minuman jajanan di warung kuliner ialah kualitas produk yang akan mereka konsumsi. Nah, Anda bisa mengontrol sendiri tingkat kualitas tersebut. Sebagian pihak mungkin menganggapnya hal remeh karena ini cuma persoalan es batu. Tapi bukankah es batu itu juga akan mencair dan kita minum?

Perawatan Mudah dan Hemat Energi

Cara merawat mesin ini juga cukup mudah apalagi jika digunakan sesuai aturan standar pabrik. Ada jaminan garansi untuk setiap tipe mesin yang bisa disesuaikan kebutuhan. Yang dimaksud ialah kebutuhan terkait kapasitas produksi es batu serta daya listrik yang tersedia. Mesin ini sangat ramah lingkungan dengan kompresor stabil. Suku cadangnya juga mudah didapatkan dengan ukuran dan desain yang modern sehingga bisa sekaligus dijadikan pajangan interior.

Kamu bisa konsultasi dengan expert konsultan Ramesia.com untuk mendapatkan Rekomendasi Mengenai Mesin Ice Flake Maker terbaik untuk Bisnis Anda.

Harga Mesin Ice Flake Ramesia

Pelanggang Kami